Kuesioner Mahasiswa untuk Monev Pembelajaran

  • Jumat 29 Desember 2023, 03:51 PM
  • Oleh : Admin TL
  • 838

Nomor            :  174/UN62.22/TU/2023                                                               27 Desember 2023

Lampiran        :  -

Hal                  :  Kuesioner Mahasiswa untuk Monev Pembelajaran

 

 

Yth.

  1. Para Dekan Fakultas
  2. Para Ketua Jurusan
  3. Para Koordinator Program Studi

UPN “Veteran” Yogyakarta

 

Bersama ini  kami  sampaikan  bahwa LP3M  menyebarkan  kuesioner untuk  Mahasiswa  terkait pelaksanaan pembelajaran di UPN “Veteran” Yogyakarta, Adapun tujuan dari kuesioner ini adalah untuk bahan Monitoring dan Evaluasi Pembelajaran Semester Gasal TA. 2023/2024.

 

Sehubungan dengan hal tersebut, kami mohon bantuan Bapak/Ibu Dekan/Ketua Jurusan/Koordinator Prodi untuk ikut menyebarluaskan Kuesioner Pembelajaran kepada para mahasiswa di lingkungan Bapak/Ibu melalui tautan di https://bima.upnyk.ac.id. Pengisian kuesioner dilakukan pada tanggal 29 Desember 2023 s.d 10 Januari 2024 dengan arahan sebagai berikut:

-     Kuesioner pembelajaran tertampil secara otomatis setelah Mahasiswa Login di Bima.

-      Mahasiswa  mengisi  kuesioner  untuk  satu  kali  saja.  Bagi  Mahasiswa  yang  sudah  pernah mengisi, maka tidak akan muncul lagi link kuisioner saat akan login ke Bima.

-      Kuesioner terdiri dari 2 (dua) survei, yang terdiri dari 1) survei kepuasan mahasiswa terhadap proses pembelajaran, dan 2) survei terhadap dosen. Survei kepuasan mahasiswa terhadap proses pembelajaran dilakukan 1 (satu) kali. Survei terhadap dosen (multi: satu-persatu untuk dosen pengampu pada tiap kelas) dilakukan sejumlah matakuliah yang diambil.

-      Mahasiswa harus  mengisi  hingga selesai  untuk  keseluruhan  kuisioner  tersebut,  pengisian dinyatakan selesai apabila kuesioner telah ter-submit.

-      Dibutuhkan waktu rata-rata 2 (dua) menit untuk survei kepuasan mahasiswa terhadap proses pembelajaran, dan 2 (dua) menit untuk survei terhadap dosen. Dengan estimasi mahasiswa mengambil 7 (tujuh) kelas, maka total waktu dibutuhkan ± 16 (enam belas) menit untuk pengisian. Terkait waktu pengisian yang cukup lama, mahasiswa dimohon untuk menyediakan waktu luang untuk pengisian ini.

 

Demikian, atas perhatian dan kerjasama Bapak/Ibu kami ucapkan terimakasih.

Previous Next